Minggu, 16 Oktober 2011

cara melakukan kontrol

kontrol adalah gerakan menghentikan laju bola menggunkan anggota tubuh. kontrol dapat dilakukan hampir disemua anggota tubuh kecuali tangan.
kontrol bertujuan agar bola mudah dikuasai untuk melakukan gerakan lanjutan seperti dribling, passing, atau shooting. secara singkat saya akan menjelaskan tentang kontrol.
~ saat anggota badan bersentuhan dengan bola berikan sedikit gerakan menarik bola dengan gerakan yang lentur tujuannya agar bola dapat berhenti tepat yang kita inginkan. apabila tidak diberi tarikan dengan gerakan yang lentur bola akan sulit untuk dikuasai.
apabila tubuh yang bersentuhan tidak lentur dan cenderung kuat maka bola akan cenderung memantul menjauh sehingga sulit dikuasai dan memudahkan lawan merebut bola ~

Sabtu, 15 Oktober 2011

cara melakukan passing

passing adalah teknik memberika bola kepada teman agar mudah diterima.. Passing berasal dari kata PASS yang berarti tidak kurang dan tidak lebih.. passing dapat dilakukan dengan berbagai cara misalnya menggunakan kaki bagian dalam, kaki bagian luar, punggung kaki, dan telapak kaki. tetapi untuk kali ini kita membahas cara melakukan teknik dasar passing menggunakan kaki bagian dalam.
cara melakukan passing bawah
1. sikap permulaan
     a) letak kan salah satu kaki tumpu di sebelah bola ( sejajar dengan bola ) kaki tumpu jangan terlalu jauh atau melebihi bola
     b) pergelangan kaki untuk menendang dikunci kuat hingga membentuk seperti stik golf
     c) kaki penendang ditarik kebelakang
     d) pandangan tertuju pada arah sasaran operan
2. sikap menendang/ saat perkenaan dengan bola
     a) kaki untuk menendang ditarik kebelakang kemudian diayun mengenai bola. perlu diperhatikan saat kaki mengenai bola, perkenaan bola harus tepan ditengah bola atau sedikit keatas, apabila terlalu kebawah bola dapat melambung dan lebih sulit dikuasai teman.
      b) posisi tubuh sedikit membungkug
      c) pandangan luas kedepan

kesalah dalam melakukan passing :
1. posisi kaki tumpu tidak sejajar dengan bola, sehingga laju bola tidak lurus dan laju bola cenderung liar
2. posisi kaki penendang tidak dikunci kuat sehingga laju bola tidak kencang dan lemah
3. perkenaan dengan bola terlalu kebawah sehinnga bola melambung
4. pandangan hanya kearah bola, sehingga tidak melihat sasaran operan

semoga bermanfaat dan selamat mencoba >>> :-)

Jumat, 14 Oktober 2011

PENTING dalam latihan

agar anak antusias dan semangat dalam mengikuti latiah di sekolah sepak bola (SSB) perbanyak latihan dalam bentuk perlombaan.. misalnya lomba mengiring bola dengan teman, lomba berlari dan lomba menendang bola, namun sentuhan anak dengan bola harus tetep paling utama agar mengasah teknik anak itu sendiri..
berikan apresiasi bagi yang menang, dan berikan tambahan motivsi bagi yang kalah agar termotivasi agar lebih baik..
disamping latihan dalam bentuk lomba, perbanyak latihan dalam bentuk game. didalam setiap jadwal latihan harus ada latihan dalam bentuk game bisa diawal latihan atau diakhir latihan. latihan dalam bentuk game dapat menambah semangat anak dalam mengikuti latihan.

nunut iklan

yth manager SSB diwilayah DIY bagi yang membutuhkan pelatih usia dini KU-10 keatas bisa menghubungi saya, tetapi mohon maaf untuk hari kamis dan minggu saya sudah ada jadwal menjadi assinten pelatih di SSB baturetno,
bagi yang berminat dapat menghubungi saya
nama : rezky dwi putranto
alamat : bantul
status : mahasiswa sem 7 di FIK-UNY
ho hp : 085643543229
trima kasih..

sekolah sepak bola ( SSB )

sekolah sepak bola merupakan langkah awal bagi anak untuk menekuni sepak bola, entah hanya sebagai hobi semata atau menjadi mata pencaharian di masa depannya. karena jaman sekarang penghasilan pemain sepak bola sangat tingi ditambah dapat menjadi kebanggaan apabila sudah mencapai lewel tertinggi pemain bola yaitu membela TIM NAS.
sekolah sepak bola saat ini sangat banyak, hampir setiap lapangan memiliki sekolah sepak bola, tinggal sekarang bagaimana orang yang terkait membuat anak menyenangi sepak bola tanpa paksaan.
memasukan anak ke sekolah sepak bola ( SSB ) sangat banyak manfaatnya :
1. langkah awal anak untuk menekuni sepak bola, entah sebagai pemain prof, atau sebagai hobi saja
2. menghindarkan atau menjauhkan anak dari sikap kurang baik seperti merokok, minum minuman keras, ngeluyur tidak karuan
3. menjaga kesehatan dan kebugaran anak agar tidak mudah sakit
4. menambah kawan
5. membantu pertumbuha anak dengan olah raga
6.dan masih banyak lagi
yang terpenting adalah membuat anak senang dahulu terhadap sepak bola tanpa ada paksaan dari siapapun, karena anak yang dipaksakan akan cenderung malas dan cepat bosan.
kesan pertama adalah kesan yang baik.. berilah kesan dan motifasi sepak bola adalah hal yang menyenagkan jadi anak tertarik untuk berolah raga. apabila anak sudah tertarik dan mulai menyenangi maka akan mudah anak berolahraga.